Assalamu'alaikum!

Perkenalkan, nama saya Aprilely Ajeng Fitriana. Kalian bisa panggil saya Lelly. Saya lahir di Malang pada tanggal 22 April 1991. Saat ini, saya tinggal di Bogor bersama suami dan anak saya. Blog ini adalah tempat saya mencurahkan segala pemikiran saya dari berbagai peristiwa. Bagaimana saya menghadapinya dan apa saja hikmah yang saya peroleh.

5 Alasan Kuat Harus Banget Ikut SETIP - Seminggu Tiga Postingan Bareng Estrilook Community

Feb 4, 2019


Estrilook Community bisa dibilang merupakan komunitas penulis yang cukup baru. Komunitas ini lahir tahun 2018 kemarin dan sudah memiliki banyak anggota dari berbagai daerah di Indonesia. Semuanya penulis dari berbagai genre. Ada yang suka nulis artikel, ada blogger, bahkan ada editor juga di sana. Lengkap.

Estrilook Community ini lumayan sering buat event untuk para anggotanya. Mulai dari kuliah online kepenulisan, sharing bareng terkait kepenulisan, antologi project, hingga tantangan menulis. 



Tahun 2019 ini, Estrilook lagi gencar-gencarnya membuat blog challenge nih. Januari kemarin, ada One Day One Post. Saya ikut juga sih. Tapi gagal di tengah jalan karena super sibuk sampai nggak sempat nulis. Sekali nulis rapel bisa 3 postingan. Estimasi saya, rasanya masih bisa kok menyelesaikan tantangan biar sesibuk itu. Ndilalah laptop yang besar mati total. Display  off. Hanya lampu indikator saja yang menyala.

Bhaiq. Masih ada laptop kecil. Agak tidak nyaman menulis banyak artikel dengan laptop satu ini. Tapi apa boleh buat. Demi kejar setoran saya lakukan. Qadarullah, laptop ini menyusul kakaknya, mati juga. Saya kira baterainya yang habis. Saya coba charge seharian. Hasilnya nihil. Si kecil diam tak bergeming. Panik rasanya. PR masih banyak. Ada beberapa postingan di blog yang harus saya selesaikan, ada naskah antologi, ada artikel untuk dikirim ke media yang belum saya baca sama sekali TOR-nya. Banyak. Sedangkan peralatan kerja tidak ada.

Hhuuuuftt... Tarik napas - pelaaan - tahan - keluarkan besok. Hehehe...

Akhirnya, saya berusaha menyelesaikan dengan kekuatan hempong jadul yang saya miliki. Pingin nangis rasanya. Baru nulis 300 - 400 kata saja, tangan sudah super duper kaku. Proses menulis juga jadi jauh lebih lama dari biasanya. Tangan saya nggak bisa dipaksa. Huhuhu...



Tahu, nggak? Blogpost yang bisa saya tulis dalam 2-3 jam plus editing baru selesai setelah menulis 3 - 4 hari. Parah. Lama banget. Itu masih nulis doang ya. Belum editing. Saya menyerah editing pakai HP. Jadi pinjam laptop suami dulu untuk menyelesaikan visualisasi postingan.

Perjuangan sekaleee...

Februari ini, Estrilook Community juga membuat tantangan menulis lagi. Kali ini tidak lagi One Day One Post tapiiii....

SETIP - Seminggu Tiga Postingan..



Berat nggak sih? Insya Allah lebih ringan. Semoga bisa selesai.

"Terus, alasanmu ikut SETIP apa, Lel?"

Ada 5 alasan kuat yang mendorong saya untuk ikut SETIP ini.

1. Menantang diri menaklukkan rasa malas



Banyak sekali alasan yang dibuat untuk tidak menulis. Tapi kalau dipikir-pikir lagi, sebetulnya muaranya adalah rasa malas itu. Malas melakukan hal lebih. Malas mencari cara lain. Malas untuk segera mengerjakan. Akhirnya yaaa gitu deh.

Saya ikut SETIP untuk menghapus rasa malas saya dalam menulis. Setidaknya saya harus punya waktu khusus minimal 30 menit untuk menulis apapun itu. Bukan hanya untuk pengayaan materi di blog tapi juga untuk mempertajam skill menulis saya.

2. Ajang latihan menulis di blog



Blog pemula itu selalu butuh sesuatu yang bisa dia jadikan wadah untuk latihan. Tantangan-tantangan yang diberikan oleh komunitas adalah salah satunya. Latihan menulis di blog sebetulnya ingin saya pakai untuk membiasakan diri membuat postingan dengan benar. Artinya, nggak hanya sekedar nulis aja. Tapi ada gambar yang dipilih, gambar yang dikompres agar loading page tidak berat, ada gambar yang diberi alt dan title text supaya terindeks Google. Selain itu, ada label dan description box yang harus diisi untuk memudahkan kategorisasi dan terindeks Google.

3. Uji konsistensi menulis di blog



Kunci untuk menjadi narablog profesional adalah konsisten. Konsisten dalam menulis. Konsisten dalam memenuhi jadwal tayang. Konsisten dalam promosi blog. Semua harus dilakukan sampai kita punya orang yang kerasan main lagi, lagi, dan lagi ke blog kita.

4. Menaikkan traffic blog



Ikut tantangan bersama komunitas lain terbukti bisa menaikkan traffic blog. Setelah setor link, kita jadi punya link list yang bisa kita kunjungi agar mereka berkunjung balik ke blog kita. Cara seperti ini lumayan banget untuk menaikkan DA/PA. Saya sudah membuktikannya sih. Makanya saya ingin terus mencoba hal ini.

5. Melebarkan jaringan pertemanan dengan narablog lain



Saking seringnya mampir ke blog orang, lama-lama jadi kenal. Sering ngobrol di blognya karena topiknya juga menarik. Lama-lama jadi berteman betulan. Saya punya beberapa teman yang saya mulai hanya dari proses menulis. Ketemu wajahnya saja tidak pernah. Tapi bisa nyambung kalau ngobrol. Seru deh.

Punya banyak teman, pintu rejeki pun semakin lebar. Hehehe..

Itu tadi 5 alasan saya ikut SETIP. Kamu pasti juga punya alasan sendiri untuk ikutan ini. Yuk, ikut juga. Tantang diri kamu untuk menulis tiga postingan dalam seminggu. Semangaaaat.


with love,

Comments

  1. Lima alasannya oke banget, ya semoga event yang satu ini bisa lolos ya Mbak. Semangat ikut SETIP *Sekaligus semangatin diri sendiri juga😄

    ReplyDelete
  2. hahaha.. iya mbak. semangat nih. semoga kita bisa selesai sampai akhir ya mbak

    ReplyDelete
  3. Berjuang bareng-bareng nih kita mbak... lumayan ya... 3 bulan.. semoga kuaat hehe....

    ReplyDelete
  4. Penasaran sama komunitas ini, Mbak. Kemarin ada yang sharing Estrilook Community di instastory, tapi saya lupa siapa.

    Duh kalau menaklukkan challenge seminggu tiga postingan rasanya "duh".

    ReplyDelete
    Replies
    1. ikut aja mbak. seru lho. ini baru hari pertama kok. masih ada waktu untuk mengejar ketertinggalan.

      Delete
  5. Semangat mba, saya juga ikutan nih :)
    semoga bisa menyelesaikan tantangan ini ya

    ReplyDelete
  6. Huhu aku belum sanggup Mbak, kerjaanku lagi hectic. Bisa nulis seminggu 1 postingan aja udah Alhamdulillah. Semangat ya, Mbak! :D

    ReplyDelete
  7. betul, memang begitu. saya juga gitu sih. jadi saya siasati dengan buat schedule post. jadi nggak beruntun di hari yang sama. nggak kebagian traffic nanti dia.

    ReplyDelete