Memiliki kulit yang lembap tentu dambaan para wanita. Jika memiliki kulit yang lembap, wanita biasanya akan terlihat lebih segar dan muda karena terpancar dari kulit yang sehat. Untuk memiliki kulit yang senantiasa lembap, dibutuhkan pelembap yang dapat membantu menjaga kelembapan kulit. Pelembab merupakan salah satu produk yang wajib dipakai setiap hari untuk melembapkan semua kulit baik kulit wajah maupun kulit tubuh.
Nivea crème hadir sebagai jawaban atas semua masalah kulit kering. Dengan kemasan kecil yang praktis dibawa kemanapun, Nivea crème cocok untuk digunakan pada kulit wajah dan tubuh kapan saja dan sudah teruji secara dermatologis aman untuk orang dewasa maupun anak-anak. Cream serbaguna dari Nivea ini selain mencegah agar kulit tidak menjadi kering dan kasar juga memiliki ada kegunaan lainnya loh yang tidak kalah berguna. Apa saja? Yuk simak!
Mencegah Kerutan
Bila keadaan kulit kering, maka akan lebih mudah terjadi kerutan terutama pada kulit wajah. Nivea crème dapat mencegah kerutan tersebut dengan menjaga kondisi kulit tetap lembap meskipun terpapar sinar matahari.
Mencegah Strecthmarks
Untuk ibu hamil, stretchmarks seperti menjadi momok yang menakutkan. Namun tak usah khawatir lagi, dengan menggunakan Nivea Crème secara teratur di bagian perut akan mengurangi strecthmarks setelah melahirkan.
Mencegah Sebum Keluar Berlebihan
Tidak hanya untuk jenis kulit kering, Nivea Crème juga bisa dipakai untuk jenis kulit berminyak. Bila kelembapan kulit berkurang biasanya tubuh akan merespon dengan mengeluarkan sebum lebih banyak untuk melembapkan kulit sehingga minyak yang dihasilkan akan keluar secara berlebihan.
Cara menggunakannya Nivea Crème mudah banget, kamu bisa ikuti 3 langkah berikut:
1. Gunakan Nivea Crème pada pagi hari sebelum kamu melakukan aktifitas harianmu.
2. Aplikasikan secara merata pada bagian kulit yang kamu inginkan. Bisa di wajah, tangan, kaki, ataupun anggota tubuh lainnya.
3. Jika pada siang hari kulitmu terasa kering, kamu bisa aplikasikan kembali Nivea Crème ke kulitmu untik melembapkan bagian kulit yang kering.
Comments